klikjatim.com skyscraper
klikjatim.com skyscraper

Jember Lepas Santri ke Luar Kota

avatar klikjatim.com
  • URL berhasil dicopy

KLIKJATIM.Com | Jember –Bupati Jember, dr. Faida melepas keberangkatan sebanyak 123 santri putri menuju Pondok Pesantren Sidogiri, Pasuruan, Kamis (2/2/2020). Mereka bisa kembali ke pondok setelah menjalani isolasi mandiri dan rapid test yang hasilnya non-reaktif Covid-19. 

[irp]

Santriwati Sidogiri diberangkatkan ke pondok menggunakan sarana transportasi 3 bus yang disediakan oleh Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19. Hal itu dilakukannya untuk melindungi dan menjamin keselamatan mereka hingga sampai ke tujuan.

“Hari ini 123 santri putri dari total 688 santri Sidogiri, difasilitasi 17 bus didanai anggaran BTT Covid-19, mereka terkoordinir setelah rapid test dan tidak menggunakan kendaraan umum supaya aman,” ujar bupati usai pemberangkatan di PP. Nurul Qur’an, Rambipuji.

Bupati Faida menyampaikan, Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 telah menyiapkan dan memfasilitasi pelaksanaan 50.000 rapid test gratis. Pihaknya mencatat, setidaknya 33.500 santri dan pengurus pondok sudah menyelesaikan pemeriksaan.

Selain itu, para santri yang kembali ke ponpes dibekali dengan vitamin untuk satu bulan, alas sholat, serta masker sebagai bagian dari protokol kesehatan Covid-19.

Kepada santri yang berangkat, bupati juga berpesan untuk tetap menjaga kesehatan, mengonsumsi vitamin dan makanan sehat, serta mengelola jam tidur yang cukup.

Ketua IAS, M. Sidiq, menyampaikan, santri harus melakukan isolasi mandiri terlebih dulu sebelum kembali ke pondok. Selain itu, sesuai dengan SOP, santri harus membawa surat keterangan sehat.

[irp]

“Alhamdulillah, untuk surat keterangan sehat dibantu dengan rapid test, dan hasilnya nonreaktif semua,” terangnya.

Sidiq pun menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Jember atas penyelenggaraan rapid test tersebut.

Salah satu santri Sidogiri asal Jember, Putri, mengaku senang karena dapat mengikuti rapid test gratis, sehingga dapat kembali ke pondok pesantren.

“Terima kasih karena dapat rapid testgratis. Rasanya seneng banget bisa ikut test dan kembali ke pondok dengan selamat. Semoga nggak ada yang kena korona dan sehat semua,” pungkasnya. (bro)

Editor :