KLIKJATIM.Com | Jember – Pemkab Jember akan segera mencetak buku shalawat dan buku religi untuk anak-anak. Hal ini untuk mendorong Jember menjadi kabupaten religius.
Saat ini, kata wabup, Dewan Pendidikan Kabupaten Jember sedang menyelesaikan tugas untuk membuat buku pedoman sholawat anak Jember. “Ini merupakan salah satu agenda Dewan Pendidikan,” ujarnya.
Dalam menyusun buku itu, Dewan Pendidikan juga mengundang beberapa kiai yang berkompeten dalam sholawat dan kelompok jamiiyah sholawat untuk memberikan masukan.
“Karena di Jember banyak jamiyah sholawat jadi kita undang untuk memberikan masukan, dan alhamdulillah semua pihak menyambut gembira,” ungkapnya.
[irp]
Ada beberapa kriteria dalam buku panduan sholawat anak Jember itu. Nantinya sholawat yang digunakan tidak begitu panjang, karena hanya dimasukkan dalam acara doa di sekolah sehingga tidak sampai menganggu kurikulum sekolah dan tidak mengganggu jam belajar.
Sebisa mungkin, kata wabup, sholawat itu sudah familiar di kalangan anak anak. “Ini sebetulnya hanya pintu masuk saja. Tujuan akhirnya adalah bagaimana anak-anak Jember yang muslim Ini bisa menjadi anak yang cinta Rasul dan senang membaca sholawat,” urainya.
Di samping itu, Dewan Pendidikan menginginkan Jember menjadi kabupaten yang religius, terutama untuk generasi muda.
Karena menjadi generasi muda yang religius, salah satu tolak ukurnya, kalau dalam Islam adalah cinta kepada rasul dan wujudnya senang bersholawat.
[irp]
“Saya yakin apabila anak Jember dari tingkatan TK, SD, SMP, RA, MI, MTS semuanya bisa sukses sesuai dengan rencana, senang bersholawat, akan berpengaruh terhadap pendidikan karakter anak-anak di jember,” katanya.
Ada satu usulan baru dan sangat penting, masih kata wabup, untuk menghindari kecemburuan. Yakni Dewan Pendidikan juga diminta untuk bertemu dengan tokoh-tokoh agama Hindu, Budha, Katolik, dan Kristen.
“Kira-kira kalau dalam agama mereka apa yang harus menjadi titik tekan. Kalau Islam sholawat, kalau mereka apa,” terangnya, Kamis, (25/6/2020). (hen)
Editor : Abdus Syukur
Tingkatkan Keselamatan Kerja, TKBM TPK Berlian Dapat Pelatihan BLS
Tenaga Kerja Bongkar Muat (TKBM) di Terminal Petikemas (TPK) Berlian mengikuti pelatihan Basic Life Support (BLS) serta penyegaran aspek Keselamatan dan Kesehat…
Satreskrim Polres Gresik Tangkap Pelaku Pengeroyokan Pengunjung Warung Kopi di Balongpanggang
Jajaran Satreskrim Polres Gresik kembali menunjukkan kesigapan dalam mengungkap tindak pidana kejahatan. Kali ini, polisi berhasil mengamankan satu pelaku kasu…
Sekdaprov Adhy Buka Peluang Kerjasama dengan Womenpreneur HIPMI Jatim
Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Timur Adhy Karyono membuka peluang kerjasama antara Pemerintah Provinsi Jawa Timur dengan Womenpreneur HIPMI Jawa Timur…
Gubernur Khofifah Resmikan PERMATA JATIM di Bendomungal Pasuruan
Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa meninjau sekaligus meresmikan Program Penanganan Kawasan Permukiman Kumuh Terpadu dan Terintegrasi (PERMATA JATIM)…
Berkendara Aman dengan Merawat Motor Kesayangan
Berkendara Aman dengan Merawat Motor Kesayangan, Berikut yang Perlu Diperhatikan…
Hindari Penipuan, MPM Honda Jatim Bagikan Tips Aman Beli Motor Honda Secara Online
KLIKJATIM.Com | Surabaya – Meningkatnya transaksi digital turut membuka celah terjadinya penipuan, termasuk dalam pembelian sepeda motor secara online. M…