klikjatim.com skyscraper
klikjatim.com skyscraper

Kaji Sholah Ajak Millenial Bangun Lamongan dengan Manfaatkan SDA

avatar klikjatim.com
  • URL berhasil dicopy
Sholahuddin saat berbicara di hadapan para pemuda di Lamongan. (Muhammad Bisri/klikjatim.com)
Sholahuddin saat berbicara di hadapan para pemuda di Lamongan. (Muhammad Bisri/klikjatim.com)

KLIKJATIM.Com | Lamongan--Bakal Calon Bupati Lamongan Sholahuddin mulai membidik pemilih millenial menjelang Pilbup Lamongan 2020. Dia mengajak pemuda di Kota Soto itu untuk ambil peran dalam pengembangan sumber daya alam (SDA).

Menurut Sholahuddin, pemuda diminta tanggap melihat potensi alam di sekitarnya. Dia mencontohkan, adanya penanaman durian jenis dagan di Desa Sugian, Kecamatan Solokura, merupakan uapaya pemanfaatan SDA yang dilakukan orang desa.

[irp]

"Nyatanya durian jenis dagan di Desa Sugian bisa hidup di tengah tanah yang gersang," kata Kaji Sholah saat menghadiri Talk Show Pemuda, di Cafe Barata, Lamongan, Kamis (9/1/2020).

Sholah melanjutkan, setelah ada pemanfaatan SDA yang dilakukan pemuda, pemerintah wajib hadir. Kehadiran pemerintah, lanjut dia, bisa dengan membantu proses pemasaran dengan pemanfaatan teknologi yang ada sekarang ini.

"Makanya pasar dan konektivitas harus diwujudkan oleh pemerintah dengan memanfaatkan teknologi terkini, untuk membantu para pemuda dalam berkreasi dan berinovasi memanfaatkan SDA, dari situ kesejahteraan akan terwujud," tegasnya.

[irp]

Ketua PC GP Ansor Lamongan Muhammad Masyhur mengatakan, Bupati Lamongan yang akan datang harus memiliki program yang jelas untuk pengembangan pemuda. Selain itu, masalah banjir yang sering terjadi di Lamongan juga harus segera dituntaskan.

"Selain itu bisa membangun tim kuat Persela yang tidak hanya dari pemain luar berkualitas, juga memberdayakan potensi anak muda dari Lamongan sendiri," ujarnya.

Dalam Tlak Show tersebut juga dihadiri  Ketua Pengurus Pusat Ikatan Pelajar Putri Nahldlatul Ulama' (PP IPPNU) Nurul Hidayati Ummah yang asli kelahiran Laren, Lamongan. (bis/mkr)

Editor :