Korsleting Listrik Picu Kebakaran Rumah di Bungah Gresik, Api Cepat Terkendali

Reporter : Abdul Aziz Qomar
Petugas Damkar Gresik menyemprotkan air ke rumah warga yang mengalami kebakaran (Dok/Damkar Gresik)

KLIKJATIM.Com | Gresik – Satu unit rumah milik warga Desa Mujoperogede, Dusun Bangun Rejo, Kecamatan Bungah, Kabupaten Gresik, nyaris ludes terbakar akibat korsleting listrik pada Selasa (28/10/2025) pagi. Beruntung, api berhasil dipadamkan sebelum menjalar lebih luas berkat laporan cepat dari pemilik rumah dan respons sigap petugas pemadam kebakaran.

Perwira Piket Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Gresik, Mangara, menjelaskan bahwa laporan kebakaran diterima melalui layanan 112 Command Center pada pukul 08.39 WIB. Tak lama kemudian, pasukan dari Pos Dukun langsung diberangkatkan menuju lokasi kejadian.

Baca juga: Kunjungi KEK JIIPE Gresik Bersama Dahlan Iskan, Rombongan Explore Business Disway Intip Masa Depan Industri Indonesia

“Petugas berangkat satu menit setelah laporan masuk, dan tiba di lokasi sekitar pukul 08.50 WIB. Saat tiba, api sudah padam, sehingga petugas melakukan pembasahan untuk memastikan tidak ada bara tersisa,” ujar Mangara.

Pemilik rumah, Imam, yang juga melaporkan kejadian tersebut, menduga api berasal dari korsleting listrik di salah satu bagian rumah. Kepanikan sempat terjadi, namun berkat penanganan cepat, kebakaran tidak menimbulkan korban jiwa maupun kerugian materi yang berarti.

Baca juga: Mudahkan Tanam Mangrove di Lumpur, Alat 'Pancalan' Milik PGN SAKA Resmi Dipatenkan

“Tidak ada korban jiwa, luka-luka, maupun kerugian material yang signifikan. Setelah pembasahan selesai, tim kembali ke pos sekitar pukul 09.13 WIB,” tambah Mangara.

Dalam penanganan insiden ini, Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Gresik mengerahkan satu unit mobil pemadam dan satu unit mobil suplai air dengan enam personel yang bertugas, yakni Maskur, Suroso, Awaludin, Zainut, Adi, dan Zulkifli.

Baca juga: Keluhan Refraksi dan Katarak Meningkat, Eyelink Group Siap Tumbuh Jadi Pusat Mata Nasional

Sepanjang Oktober 2025, tercatat sudah ada 44 kejadian kebakaran dan 64 misi penyelamatan (rescue) yang ditangani oleh petugas Damkar Gresik.

Editor : Abdul Aziz Qomar

Lowongan & Karir
Berita Populer
Berita Terbaru