COSCO Shipping Resmi Buka Rute Baru ke Nava Sheva Lewat Terminal Teluk Lamong

Reporter : Abdul Aziz Qomar
Kapal milik COSCO Shipping bersandar di Dermaga Teluk Lamong (Dok)

KLIKJATIM.Com | Surabaya – PT Terminal Teluk Lamong (TTL) kembali dipercaya oleh COSCO Shipping untuk melayani jalur internasional terbarunya. Layanan SEI 1 Service dengan rute Surabaya – Jakarta – Singapura – Port Klang – Nava Sheva kini hadir secara reguler setiap minggu, dengan sandar perdana di Terminal Petikemas Lamong pada Rabu (24/9/2025).

Kapal perdana yang mengawali layanan ini adalah MV Xin Tai Cang, kapal berbendera Tiongkok berukuran 263,63 meter dengan bobot 41.482 GT dan draft maksimum 11,4 meter. Pada kunjungan perdananya, kapal ini mencatat total bongkar muat sebanyak 2.549 TEUs.

Baca juga: Tingkatkan Konektivitas Asia Tenggara, Terminal Teluk Lamong Sambut Layanan Perdana TI1 Indonesia – Thailand

Direktur Utama PT Terminal Teluk Lamong, David Pandapotan Sirait, menyampaikan apresiasi atas kepercayaan COSCO Shipping. “Kami berterima kasih atas kepercayaan yang diberikan. TTL berkomitmen memberikan pelayanan yang unggul, cepat, dan efisien bagi seluruh pengguna jasa,” ujarnya.

Baca juga: DPRD Gresik Bahas Solusi Status 1.459 Pegawai Non ASN
Hal senada disampaikan perwakilan COSCO Shipping, Captain Li Wei, yang menilai pelayanan TTL sangat memuaskan. “Proses sandar dan bongkar muat berjalan cepat dan efisien. Kami sangat puas dengan layanan di TTL,” ungkapnya.

Baca juga: Lahirkan Pengemudi Truk Profesional, PT Terminal Teluk Lamong Luncurkan Program AKSI DILAN

Hadirnya SEI 1 Service melengkapi layanan COSCO Shipping di TTL, setelah sebelumnya rute CTI Service telah berjalan rutin setiap minggu. Penambahan layanan ini juga memperkuat rekam jejak positif TTL sepanjang 2025, termasuk pencapaian ship-to-ship tercepat pada April lalu dengan catatan waktu hanya 34 menit, serta peningkatan efisiensi waktu sandar rata-rata menjadi 19,74 jam.

Baca juga: Pelindo TTL Terapkan K3L Melalui Evaluasi Kinerja Berkala

Ke depan, TTL berkomitmen terus meningkatkan kualitas layanan dan efisiensi operasional untuk mendukung optimalisasi biaya logistik nasional, memperluas peluang bisnis, serta mendorong pertumbuhan ekspor-impor Indonesia. (qom)

Editor : Abdul Aziz Qomar

Lowongan & Karir
Berita Populer
Berita Terbaru