RUPST Bank Jatim: Bagikan Dividen Rp821 Miliar dan Angkat Winardi Legowo sebagai Dirut Baru

Reporter : Abdul Aziz Qomar
Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa menghadiri RUPST Bank Jatim tahun buku 2024 (Dok)

KLIKJATIM.com | Surabaya– PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk (Bank Jatim) telah menggelar Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Tahunan Tahun Buku 2024 pada Kamis (22/5/2025), bertempat di Ruang Bromo, Kantor Pusat Bank Jatim, Surabaya. Rapat ini dihadiri langsung oleh Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, mewakili Pemerintah Provinsi Jawa Timur selaku pemegang saham pengendali, beserta jajaran komisaris dan direksi.

RUPS Tahunan membahas enam agenda utama, termasuk pengesahan laporan keuangan, penetapan dividen, perubahan anggaran dasar, recovery plan, serta pergantian pengurus perseroan. Dalam rapat tersebut, Bank Jatim menetapkan pembagian dividen sebesar Rp821,49 miliar atau 64,12�ri laba bersih tahun 2024, setara Rp54,71 per lembar saham. Nilai ini naik dari tahun sebelumnya Rp54,39 per lembar saham.

Baca juga: Bank Jatim Perkuat Sinergi Keuangan Syariah Lewat IIFS 2025

Gubernur Khofifah menegaskan bahwa RUPS bukan sekadar forum pertanggungjawaban korporasi, tetapi juga refleksi atas kontribusi Bank Jatim dalam mendukung pembangunan dan pertumbuhan ekonomi daerah. Ia menyampaikan bahwa Jawa Timur kini menjadi pusat gravitasi ekonomi nasional, dengan kontribusi besar terhadap logistik dan investasi kawasan timur Indonesia.

“Bank Jatim berperan strategis dalam menopang pembangunan infrastruktur keuangan, mendukung UMKM, serta memperluas inklusi keuangan melalui program seperti Gaspol UMKM,” ujar Khofifah.

Ia juga mencatat bahwa pertumbuhan ekonomi Jawa Timur mencapai 5% pada Triwulan I 2025, melampaui rata-rata nasional.

Bank Jatim mencatat kinerja keuangan impresif di tahun 2024, dengan laba bersih audited sebesar Rp1,28 triliun — tertinggi di antara seluruh bank pembangunan daerah (BPD). Total aset tumbuh 13,76% menjadi Rp 118,1 triliun, dana pihak ketiga mencapai Rp90,02 triliun, dan penyaluran kredit meningkat menjadi Rp75,35 triliun.

Direktur Utama Bank Jatim, Busrul Iman, menyampaikan bahwa tahun 2024 adalah periode penuh tantangan namun juga pencapaian penting, termasuk realisasi aksi korporasi Kelompok Usaha Bank (KUB) bersama Bank NTB Syariah. Kolaborasi ini bertujuan menciptakan sinergi antar-BPD dalam bidang permodalan, bisnis, dan operasional.

Selain itu, Bank Jatim juga berkomitmen memperkuat digitalisasi layanan dengan investasi Rp118,47 miliar di bidang teknologi informasi. Produk unggulan seperti JConnect, SIPD, ETPD, dan SISKEUDESLINK menjadi ujung tombak transformasi digital Bank Jatim.

Baca juga: Bank Jatim dan Universitas Terbuka Surabaya Perkuat Kolaborasi untuk Kemajuan Pendidikan dan Literasi Keuangan
Dalam agenda perubahan pengurus, RUPS mengumumkan berakhirnya masa jabatan Busrul Iman sebagai Direktur Utama. Ia digantikan oleh Winardi Legowo sebagai calon direktur utama. Pergantian juga mencakup beberapa posisi penting lainnya di jajaran direksi dan komisaris.

Susunan Dewan Komisaris dan Direksi Baru:

Calon Komisaris Utama Independen: Adi Sulistyowati.

Komisaris: Adhy Karyono.

Komisaris Independen: Muhammad Mas’ud.

Komisaris Independen: Dadang Setiabudi.

Calon Komisaris Independen: Asri Agung Putra.

Baca juga: Konsisten Dukung Literasi dan Inklusi Keuangan, Bank Jatim Raih Penghargaan dari CNN Indonesia

Calon Komisaris Independen: Nurul Ghufron.

Calon Direktur Utama : Winardi Legowo.

Calon Wakil Direktur Utama: R. Arief Wicaksono.

Calon Direktur Bisnis Mikro, Ritel, dan Usaha Syariah: Tonny Prasetyo.

Direktur Kepatuhan : Umi Rodiyah.

Calon Direktur Keuangan, Treasury & Global Services : RM Wahyukusumo Wisnubroto.

Direktur Bisnis Menengah, Korporasi, dan Jaringan : Arif Suhirman.

Baca juga: Bank Jatim Catat Kinerja Positif di Triwulan III 2025, Konsisten Dorong Peningkatan Skala Bisnis

Calon Direktur IT, Digital, dan Operasional: Wiweko Probojakti.

Calon Direktur Manajemen Risiko : Wioga Adhiarma Aji.

Ketua Dewan Pengawas Syariah: Dr (HC) KH Afifuddin Muhajir, Mpd.

Calon Anggota Dewan Pengawas Syariah: Prof. Dr. Muhammad Nasih, SE, M.T, Ak.

Calon Anggota Dewan Pengawas Syariah: Ir. H. Tamhid Mashudi.

Bank Jatim terus mengokohkan posisinya sebagai BUMD unggulan, bukan hanya dari sisi kinerja keuangan, tetapi juga sebagai penggerak utama pembangunan ekonomi daerah. Dengan langkah strategis yang berkelanjutan, Bank Jatim meneguhkan perannya sebagai “gerbang baru Nusantara”. (qom)

Editor : Abdul Aziz Qomar

Lowongan & Karir
Berita Populer
Berita Terbaru