Mochamad Wahyudi Terpilih Menjadi Ketua GP Ansor Bojonegoro Saat Konfercab XX

klikjatim.com

KLIKJATIM.Com | Bojonegoro - Gerakan Pemuda Ansor (GP Ansor) Kabupaten Bojonegoro melakukan konfercab XX untuk melakukan estafet kepemimpinan. Dalam Konfercab tersebut dilakukan di Gor Dologede Kecamatan Tambakrejo pada Sabtu (15/2/2025) dan Mochamad Wahyudi terpilih sebagai Ketua GP Ansor Bojonegoro mengalahkan Sueb Abdullah.

Baca juga: Dinding Penahan Tebing Bengawan Solo di Bojonegoro Ambrol, Pemkab Beri Kontraktor Waktu Perbaikan 300 Hari

Mochamad Wahyudi mendapatkan 238 suara dengan mengungguli Sueb Abdulloh yang mendapatkan 188 suara. Hasil Konfercab itu merupakan hasil voting dari peserta Konfercab XX GP Ansor Bojonegoro, sebagai pimpinan sidang pleno pemilihan adalah H. M. Hasan Bisri Ketua PP GP Ansor dan dibantu oleh beberapa personel dari PW GP Ansor Jawa Timur.

Dengan rincian untuk peserta ada 5 Pimpinan Anak Cabang (PAC) dengan Akreditasi A, 16 PAC dengan Akreditasi B, 78 Ranting dengan Akreditasi A serta 251 Ranting Akreditasi B. Mochamad Wahyudi mendapatkan rekomendasi 17 PAC dan 204 ranting Sementara Suaeb Abdulloh mendapatkan rekomendasi 9 PAC dan 171 Ranting.

Ketua PP GP Ansor H. M. Hasan Bisri mengatakan, pemimpin baru bisa tawadhu terhadap alim ulama dan berada di garis terdepan dalam rangka mempertahankan keutuhan NKRI. “Alhamdulillah Konfercab XX GP Ansor Bojonegoro berjalan kondusif dan lancar. Semua peserta juga sudah komit untuk menerima hasil Konfercab ini,” katanya.

Menurutnya, Ketua yang sudah terpilih dalam Konfercab XX GP Ansor Bojonegoro juga komit untuk mengakomodir semuanya termasuk kompetitornya. “Ini sudah menjadi komitmen bersama, terima kasih, kami dari Pimpinan Pusat GP Ansor mengucapkan terima kasih kepada keluarga besar Mas Setyo Wahono (bupati terpilih, red) yang telah menyediakan tempat membantu support moral dan material dalam pelaksanaan Konfercab ini,” pungkasnya. (gin)

Baca juga: Sering Picu Kecelakaan, Wabup Nurul Azizah Sidak Jalan Berlubang di Baureno

Baca juga: Baru Diperbaiki, Proyek Pelindung Bengawan Solo Rp40 Miliar di Bojonegoro Kembali Ambrol

Editor : M Nur Afifullah

Lowongan & Karir
Berita Populer
Berita Terbaru