KLIKJATIM.Com | Sidoarjo - Seorang pria sepuh warga RT 02 RW IV, Desa Blurukidul, Kecamatan Sidoarjo, ditemukan meninggal, Senin (19/9/2023) pagi.
Korban adalah Suliono (70). Oleh warga setempat, korban diketahui hidup seorang diri karena belum menikah.
Baca juga: Berkendara Aman dengan Merawat Motor Kesayangan
Kematian korban berawal karena warga curiga bau menyengat yang berasal dari rumah korban. Setelah warga mendekat, korban ditemukan sudah meninggal di samping Timur rumahnya. Warga kemudian menghubungi perangkat desa setempat dan meneruskannya kepada polisi.
Kepala Desa Blurukidul Tri Prastiyono mengatakan, selain hidup sendiri, korban diketahui menderita sakit. "Sejatinya ada cucu keponakan yang merawat korban, namun dua hari ini ia tidak datang," tuturnya.
Baca juga: Konvoi Bawa Sajam dan Resahkan Warga, 20 Oknum Pendekar di Sidoarjo Diringkus Polisi
Tri menambahkan, ia mendengar peristiwa itu dari staf balai desa sekitar pukul 90.30 WIB. "Kebetulan rumah korban behadapan dengan kantor balai desa sehingga kami cepat mengecek. Setelah itu kami langsung menghubungi polsek kota," ucapnya.
Polisi yang datang kemudian menggelar olah Tempat Kejadian Perkara (TKP). Tidak ada jejak kekerasan pada tubuh korban. Di rumahnya, polisi menemukan bebagai jenis obat yang mungki dikonsumsi korban.
Baca juga: Sinergi Bagi Negeri: MPM Honda Jatim Salurkan 18.440 Bibit Bunga Lewat Program One Sales One Seed
Polisi dan petugas RSUD Sidoarjo kemudian mengevakuasi korban ke dalam ambulance dan membawanya untuk autopsi. (qom)
Editor : Satria Nugraha