KLIKJATIM.Com | Gresik — Pegiat usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) yang tergabung dalam Forum UMKM Bangkit Kecamatan Manyar mendeklarasikan dukungan untuk Abdul Muhaimin Iskandar atau akrab dipanggil Cak Imin sebagai calon presiden (Capres).
Baca juga: Tak Masuk Akal! Kasur dan Dipan Dibuang ke Selokan di Tengah Kota Gresik
Menariknya, dukungan orang nomor satu di lingkungan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) datang dari kaum perempuan umkm itu.
Meski relatif masih kurang dua tahun pemilihan umum Presiden, para ibu-ibu yakin dan semangat mendukung tokoh Cak Imin maju sebagai calon prisiden.
Eva salah satu perwakilan pegiat umkm Kecamatan Manyar menyebut, dirinya bersama bersama forum umkm di Kecamatan Manyar akan mendukung penuh Cak Imin
“Dukungan tersebut diberikan karena para pegiat UMKM menilai Gus Muhaimin sebagai sosok yang mampu memperjuangkan nasib para pegiat UMKM di tengah kondisi sulit akibat pandemi Covid-19,” ucapnya di salah satu restoran gresik, Sabtu (29/1/2022).
“Kami selaku UMKM se-Kecamatan Manyar Kabupaten Gresik menyatakan dukungan kepada bapak Abdul Muhaimin Iskandar agar maju sebagai Calon Presiden pada Pemilu 2024,” lanjut Eva yang juga Koordinator Deklarasi saat membacakan teks.
Sebagai simbol dukungan, pegiat UMKM se Kecamatan Manyar Gresik menggelar Bazar Produk UMKM dan membentangkan Sepanduk Deklarasi Dukungan Gus Muhaimin For Presiden 2024.
Inisiator acara sekaligus Pembina Forum UMKM Bangkit Kecamatan Manyar Khudzaifah menjelaskan, dukungan ini datang dari sosok Cak Imin dinilai memiliki komitmen kuat menggerakkan roda umkm.
“Karena umkm salah satu pilar kuat ekonomi nasional dan tentunya akan merambah diwilayah kami di Kecamatan Manyar,” ucap perempuan kelahiran Pulau Bawean ini.
Para ibu-ibu langsung melantinkan yel-yel bernada dukungan dan seruan memenangkan Gus Muhaimin menjadi presiden 2024 sepanjang deklarasi berlangsung. Mereka optimistis Indonesia bakal menjadi lebih baik di bawah kepemimpinan Gus Muhaimin.
Terpisah, Ketua Dewan Pimpinan Cabang (PKB) Gresik Much Abdul Qodir merasa bersyukur dengan adanya dukungan dari warga masyarakat lapisan. Apalagi dari kalangan masyarakat lapisan bawah.
Baca juga: Kuota Lansia Capai 7 Persen, Kebutuhan Kursi Roda Jemaah Haji Gresik Baru Terdata Usai Pelunasan
“Sebagai kader PKB kami bangga atas apresiasi yg ditunjukan oleh para petani, perempuan pelaku usaha di Gresik kepada ketua umum kami,” ucapnya.
Qodir yang juga Ketua DPRD Gresik itu berharap dukungan dari masyarakat mendapatkan kemudahan dan harapan yang disampaikan itu betul betul mendapat kemudahan dari Allah SWT.
“Kam akan terus bekerja keras, untuk melakukan konsolidasi dan terus berjuang demi kebaikan masyarakat kami,” tutup Qodir. (yud)
Baca juga: Sambut Hari Pahlawan, Komunitas Gresik Expresi Gelar Aksi Bersih-bersih TMP Gresik
Editor : Redaksi