Viral Instagram Pemotor Madiun Ugal Ugalan Berkendara

klikjatim.com

KLIKJATIM.Com | Madiun - Sebuah video pengendara sepeda motor ugal-ugalan viral di media sosial instagram. Video tersebut diunggah oleh akun @magetanviral 18 jam yang lalu. Telah disukai 659 akun dan dikomentari 60 netizen. 

Video berdurasi 1 menit 5 detik tersebut terlihat  seorang pengendara motor tidak menggunakan helm dan memakai pakaian berwarna putih. Dia mengendarai kendaraannya secara zig-zag.Beberapa kali motor tersebut oleng ke lajur kanan lalu kembali lagi ke lajur kiri. 

Baca juga: Pasca OTT Wali Kota Madiun, KPK Periksa Sekda dan Pejabat Lainnya

Adegan itu terlihat  membahayakan pengendara lain terutama yang datang dari arah yang berlawanan.

Kecelakaan pun tak bisa dihindari ketika pengendara motor tersebut oleng ke kanan. Karena dari arah yang berlawanan datang sepeda motor lain. 

Masih divideo itu, terlihat jeduanya adu moncong hingga pengendara tergelak di tengah jalan.

"Adu banteng motor vs motor di Jalan A. Yani Madiun tadi siang (22/12). Diduga pengendara motor trail dalam keadaan dibawah alkohol, " tulis akun @magetanviral dalam instagram.

"Iya di wilayah hukum kami. Di Jalan A. Yani. Kemarin kejadiannya, " ujar Kasatlantas Polres Madiun Kota, AKP Dwi Jatmiko, Kamis (23/12/2021) 

Dia menjelaskan, kecelakaan ini melibatkan dua sepeda motor. Sepeda motor berpelat nomor AE 4546 AH dikendarai pria berinisial S dan sepeda motor Honda Vario berpelat nomor AE 2489 NW yang dikendarai L.

"Dari kecelakaan itu, dua pengendara mengalami luka-luka. Saat ini keduanya dirawat di RSUD dr. Soedono," pungkasnya.  (nul)

Baca juga: Usai Ponorogo, Kini Tetangganya Wali Kota Madiun Kena OTT KPK

Baca juga: Sinergi Bagi Negeri: MPM Honda Jatim Salurkan 18.440 Bibit Bunga Lewat Program One Sales One Seed

Editor : Fauzy Ahmad

Lowongan & Karir
Berita Populer
Berita Terbaru