KLIKJATIM.Com | Gresik —Seleksi terbuka (Selter) Pimpinan Tinggi Pratama jabatan eselon II B di lingkungan Pemkab Gresik telah selesai. Rencananya, minggu depan Bupati Fandi Akhmad Yani akan melantik sembilan pejabat itu. Dan Pemkab Gresik telah menerima surat balasan dari Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN).
[irp]
Baca juga: Logistik Papua Selatan Bergairah, Arus Peti Kemas TPK Merauke Melonjak 13,5 Persen
Selter eselon II B ini diperuntukan bagi sembilan posisi KOSONG, setelah dibuka sejak awal bulan lalu. Kini, Pemkab Gresik sudah mengantongi nama-nama calon pejabat yang akan menduduki kursi kepala OPD ini.
Sekertaris Daerah (Sekda) Pemkab Gresik Achmad Wasil mengatakan, apabila surat balasan dari KASN sudah diterima. Meski demikian sejumlah proses masih berlangsung sebelum bisa dilakukan pelantikan.
Pihaknya menyebut, pelantikan itu akan dilakukan pada awal bulan Desember ini.
Baca juga: Bikin Kupang Makin Menyala! Booth Honda Guncang Honda DBL 2026 dengan Promo Spesial dan Riding Test
“Minggu pertama atau minggu kedua Desember. Kemungkinan minggu depan,” ucapnya, Selasa (30/11 /2021).
Terkait nama-nama pejabat yang terpilih, pihaknya belum bisa membeberkan. Sebab, Pansel hanya bertugas mengirimkan hasil seleksi dari tiga calon terbaik ke Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) . Selanjutnya, menjadi hak prerogatif bupati nama nama yang akan dilantik menduduki jabatan kosong itu.
Perlu diketahui, saat ini terdapat 11 posisi eselon II yang kosong. Namun untuk posisi Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) dibiarkan kosong dan tidak ikut dilelang. Sebab, Pemkab akan mengisi jabatan itu melalui gerbong mutasi pejabat. Demikian pula posisi Sekwan yang berpotensi melalui mutasi pejabat. (bro)
Editor : Redaksi