Ular Piton 4 Meter Nyasar ke Pabrik

klikjatim.com
Petugas pemadam kebakaran usai menangkap ular Piton di salah satu pabrik Jalan Segoromadu Kebomas. (Miftahul Faiz/Klikjatim.com)

KLIKJATIM.Com | Gresik - Seekor Ular jenis Piton berukuran empat meter kesasar ke Pabrik CV Murni Abadi Countener di Jalan Segoro Madu Kebomas. Sempat membuat takut beberapa orang, ular berbahaya itu berhasil ditangkap dan diamankan.

[irp]

Baca juga: Logistik Papua Selatan Bergairah, Arus Peti Kemas TPK Merauke Melonjak 13,5 Persen

Bermula dari pemilik pabrik CV Murni Abadi Countener, Dimas melihat sesok ular besar yang ada di area pabriknya. Dengan sigap, dia segera melapor ke Dinas Pemadam Kebakaran (PMK) Kabupaten Gresik sekitar pukul 14.30 WIB. Atas kejadian ini tidak ada korban jiwa dan ular berhasil diamankan.

Kepala Dinas PMK Gresik, Eka Prapangasta mengatakan, sebanyak lima personil turun dan selanjutnya akan berkoordinasi dengan Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA).

Baca juga: Bikin Kupang Makin Menyala! Booth Honda Guncang Honda DBL 2026 dengan Promo Spesial dan Riding Test

"Ini akan dikomunikasikan dengan pihak BKSDA, biasanya  teman-teman dirilis di Bukit Hollywood Kembangan Kebomas Gresik. Sudahsaya perintahkan untuk tidak membunuhnya," ujarnya Senin (13/1/2020) siang.

[irp]

Baca juga: Kunjungi KEK JIIPE Gresik Bersama Dahlan Iskan, Rombongan Explore Business Disway Intip Masa Depan Industri Indonesia

Diketahui, kejadian penyelamatan dalam bulan Januari ini mulai 01 Januari- 13 januari 2020 ada  dua kejadian penyelamatan. (iz/bro)

Editor : Redaksi

Lowongan & Karir
Berita Populer
Berita Terbaru