Tak Kunjung Ada Kompetisi, Mental Pemain Down

klikjatim.com
Asisten Pelatih Arema, Kuncoro. IST

KLIKJATIM.Com | Bojonegoro –  Kompetisi Liga 1 di Indonesia diminta segera digulirkan. Jika tidak skil dan kemampuan para pemain sepak bola yang ada di Indonesia menurun. “Saya berharap larangan digelarnya Liga 1 ini segera dicabut, dan dapat secepatnya digelar,” ungkap Asisten pelatih Arema FC, Kuncoro, Kamis (14/1).

[irp]

Baca juga: Pemanasan Ladeni Junior, Arema FC Sempat Kebobolan

Kuncoro berharap bisa kembali mulai bermain sepak bola. Ini karena mentan pemain, mental down. “ Kasihan para pemain,” jelasnya.

Baca juga: 26 Pemain Tim Bola Lamongan Siap Hadapi Porprov 2022

Untuk itu, lanjut Kuncoro, diharapkan Polri bisa segera mengeluarkan izin pertandingan dan keramaian agar kompetisi Liga 1 dapat digelar.  Saat ini banyak pemain-pemain sepakbola terutama pemain muda menganggur.

“Ini disebabkan  jadwal pertandingan belum jelas dan belum keluar,” tegas pria yang pernah memperkuat Indonesia di Piala Kemerdekaan 1994 dan Piala Tiger 1998 itu.

Baca juga: Arema Beri Sinyal Pertahankan Caio dan Bruno

Sebagai informasi, Kepolisian Republik Indonesia (Polri) hingga saat ini belum memberikan izin keramaian dan pertandingan untuk lanjutan kompetisi Liga 1 akibat wabah virus Corona (Covid-19). (hen)

Editor : Redaksi

Lowongan & Karir
Berita Populer
Berita Terbaru