KLIKJATIM.Com | Surabaya--KH anwar Iskandar berpesan kepada seluruh kader PKB bahwa tugas NU itu momong umat. Pesan itu disampaikan saat acara Pelatihan Kader Penggerak Kader Penggerak NU (PKPNU) di Pondok Pesantren Hidayatul Mubtadi, Lirboyo, Kediri.
Pelatihan itu dibuka langsung oleh KH Anwar Iskandar yang juga Syuriah PWNU Jatim.Yang menarik, peserta PKPNU kali ini adalah seluruh anggota Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (F-PKB) DPRD Jatim. Dalam sambutannya, Kyai Anwar mengingatkan bahwa tugas NU sebagai organisasi masyarakat islam salahsatunya adalah momong umat.
"Kita harus banyak berperan dalam memberdayakan semua lini baik ekonomi,pendidikan maupun politik. Agar bisa memaksimalkan peran, PKB harus menang (banyak) dengan SDM yang berkualitas sehingga akan dapat memberi kemanfaatan yang besar dalam seluruh kehidupan,” ujarnya, Sabtu (28/9/2019).
[irp]
[irp]
Sejumlah kyai sepuh juga turut hadir dalam pembukaan PKPNU, di antaranya KH Anwar Mansur, KH Marzuki Mustamar yang juga Ketua PWNU Jatim, KH Abdul Muid, KH Abdus Salam Sohib.
Sementara itu, Ketua F-PKB DPRD Jatim Anik Maslachah mengatakan, sebelum PKPNU, seluruh peserta melakukan ziarah ke para muassis NU, di antaranya ke Tebuireng di makam KH Hasyim Asy'ari, KH Abdurrahman Wahid, KH Wahid Hasyim. Kemudian ke Tambak Beras ada makan KH Wahab Hasbullah. Lalu ke Denanyar di makam KH bisri Syamsuri.
“Tidak lain untuk mendoakan sekaligus tawassul ngalap (mencari) barokah, agar dalam menjalankan tugas kita selalu diringi ridho, ma'unah dan kesuksesan oleh Allah,” jelasnya saat dikonfirmasi, Sabtu (28/9/2019).
[irp]
Ditambahkan oleh wanita asal Sidoarjo ini, tujuan PKPNU ini, selain penguatan idiologisasi islam ahlus sunnah waljamaah, juga untuk pembentukan karakter agar mampu menjaga nilai perjuangan NU juga agar tercipta kesamaan persepsi, gagasan, pemikiran dan gerakan kader PKB-NU dalam berjuang di lembaga legislatif.
"Harapanya, nanti akhirnya melahirkan kebijakan yg memuat nilai Islam Aswaja dan berjuang untuk masyarakat secara umumnya,” tutupnya. (tri/mkr)
Editor : Redaksi