KLIKJATIM.Com | Lamongan - Warga yang ada di sekitar lintasan rel KA di Kelurahan Banaran, Kecamatan Babat, Lamongan digegerkan dengan penemuan mayat Mr X di dalam selokan, Kamis (24/12/2020). Mayat berjenis kelamin laki-laki yang tak memiliki identitas ini ditemukan pertama kali oleh Ali Mustofa (37), warga Desa Gajah, Kecamatan Baureno Bojonegoro.
[irp]
Menurut saksi mata Ali Mustofa, sekitar pukul 22.00 WIB, dia sedang mencari ikan di sekitar selokan lokasi kejadian. Saat mencari ikan itulah, dia Dia melihat sesosok mayat tergeletak di selokan pinggir rel KA sebelah barat palang pintu Jalan Jombang, Kelurahan Banaran, Kecamatan Babat. Terkejut dengan apa yang dilihatnya, lantas Ali melaporkannya kepada M Robinsa (34) karyawan PT KAI Stasiun Lamongan.L
Laporan kemudian diteruskan ke Polres Lamongan yang ditindaklanjuti dengan menurunkan anggotanya melakukan pemeriksaan dan evakuasi mayat. "Kejadian penemuannya Kamis malam (24/24/2020)," kata KBO Reskrim Polres Lamongan Iptu Turkhan Badri.
Ditambahkan, ciri-ciri lain yang ada pada Mr X tersebut, menurut Turkhan, di antaranya adalah memakai celana 3/4 warna hitam dan memakai sabuk rafia tanpa memakai baju. Kondisi kepala bagian belakang rusak atau hilang karena dimakan belatung sementara tubuh dan kulit badan juga sudah mengelupas. Dugaan sementara, lanjut Turkhan, mayat Mr X ini adalah seorang gelandangan mengingat tidak ditemukan identitas yang melekat pada tubuh korban dan meninggal karena sakit.
Selain itu, kata dia, tidak ditemukan tanda-tanda penganiayaan atau kekerasan pada tubuh korban."Saksi yang menemukan pertama kali mengaku sering melihat korban duduk dan tiduran di TKP tersebut, namun saat disapa tidak pernah menjawab. Saksi terakhir kali melihat korban 4 hari yang lalu saat korban tiduran di TKP," jelas Turkhan. (hen)
Editor : Wahyudi
Hasil Imbang Lawan Persiba, Gresik United Masih Dibayangi Ancaman Degradasi
KLIKJATIM.Com | Gresik – Gresik United harus puas berbagi poin saat menjamu Persiba Bantul pada laga Liga Nusantara 2025–2026, Sabtu (17/1/2026). Hasil imbang t…
Jaga Akidah Aswaja, PAC GP Ansor Pangarengan Cetak Kader Pemimpin Lewat PKD III
KLIKJATIM.Com | Sampang – Pimpinan Anak Cabang (PAC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Kecamatan Pangarengan, Kabupaten Sampang, sukses menggelar Pelatihan K…
Bebas Kacamata Plus di Usia Senja, NEC Surabaya Kenalkan Teknologi Lasik Presbyond bagi Lansia Lamongan
KLIKJATIM.Com | Lamongan – Ratusan lanjut usia (lansia) memadati Alun-Alun Lamongan untuk mengikuti kegiatan Senam Lansia Sehat KMU, Minggu (…
Warga Omben Sampang Bakar Sepeda Motor Milik Warga yang Diduga Terlibat Perselingkuhan
KLIKJATIM.Com | Sampang — Polsek Omben, Kabupaten Sampang, mengamankan dua orang berinisial AA (19) dan seorang perempuan berinisial SH (27), atas kasus dugaan …
PLN Genjot Pemulihan Listrik Pasca Bencana, Hampir Seluruh Desa di Aceh Kembali Terang
KLIKJATIM.Com | Aceh — PT PLN (Persero) terus mengakselerasi pemulihan pasokan listrik di Provinsi Aceh setelah bencana banjir dan tanah longsor. Hingga p…
Perkuat Transformasi Digital, Bank Jatim dan Anggota KUB Sahkan RSTI 2026–2029
Bank Jatim bersama seluruh bank anggota Kelompok Usaha Bank (KUB) secara resmi mengesahkan Rencana Strategis Teknologi Informasi (RSTI) Tahun 2026–2029.…