KLIKJATIM.Com | Surabaya – Warga Joyoboyo dikagetkan dengan adanya mayat laki-laki tanpa identitas yang mengapung di Sungai, Senin (28/9/2020) pagi. Tepatnya di bawah jembatan Joyoboyo.
[irp]
Baca juga: Motor Anda Pernah Hilang, Ikuti Bazar Motor Curian, Siapa Tahu Ketemu
Kepala Terminal Joyoboyo, Daryanto mengatakan, penemuan sosok mayat ini pertama kali diketahui oleh petugas Dinas Kebersihan dan Ruang Terbuka Hijau (DKRTH) Surabaya. Saat itu, petugas tersebut sedang membersihkan sungai sekitar pukul 08.00 WIB.
“Petugas DKRTH melapor kalau ada jenazah mengambang di sisi timur jembatan baru ikon Joyoboyo," kata Daryanto.
Baca juga: Sinergi Bagi Negeri: MPM Honda Jatim Salurkan 18.440 Bibit Bunga Lewat Program One Sales One Seed
Posisi mayat tersebut ditemukan di antara tanaman enceng gondok dengan kondisi kulit menghitam dan tangan mengepal. Diduga kematian pria tersebut sudah cukup lama.
Diterangkan, mayat itu tampak mengenakan kaos berwarna hitam dengan motif warna putih di tengah. "Untuk ciri cirinya, baju yang digunakan berwarna hitam ada motif di tengahnya putih,” tambahnya.
Baca juga: Kendalikan Inflasi Awal Tahun, Gubernur Khofifah Gelar Pasar Murah di Deket Lamongan
Sementara Kanit Reskrim Polsek Wonokromo, Ipda Ari Pranoto mengatakan, korban diduga meninggal dunia karena tenggelam. Namun untuk kepastiannya masih dilakukan penyelidikan lebih lanjut.
“Masih menunggu ambulance dari Inafis Polrestabes Surabaya,” kata Ari. (nul)
Editor : Redaksi