Pertahankan Kebiasaan Silaturahmi, NasDem Kab. Pasuruan Target Tambah Kursi

klikjatim.com
Konsolidasi fraksi NasDem. (Didik Nurhadi/klikjatim.com)

KLIKJATIM.Com | Pasuruan - Dalam menghadapi Pemilihan Legislatif (Pileg) tahun 2024 mendatang, fraksi NasDem Kabupaten Pasuruan mentarget penambahan kursi di parlemen. Kini upaya konsolidasi partai pun mulai dilakukan. Salah satunya bertempat di salah pengurus Partai NasDem, Gempol-Pasuruan, Sabtu (23/4/2022) sore. 

Acara ini dihadiri Ketua DPD NasDem Kabupaten Pasuruan, Joko Cahyono, dua anggota DPR RI dari Fraksi NasDem Aminurokhman, dan Moh Haerul Amri serta jajaran pengurus NasDem Pasuruan.

Baca juga: Hujan Deras Akibatkan Bencana Longsor di Tiga Kecamatan di Kabupaten Pasuruan

Ketua DPD NasDem Kabupaten Pasuruan, Joko Cahyono mengatakan, selama Ramadan, kader NasDem yang menjadi wakil rakyat di tingkat kabupaten, provinsi atau pusat terus berkeliling untuk silaturahmi dan menyapa. 

Menurut dia, hal ini menjadi bukti bahwa kader NasDem Kabupaten Pasuruan secara berkelanjutan akan menjaga silaturahmi. Bukan hanya datang saat butuh pemilihan, tapi datang berkelanjutan dan simultan.

"Kami percaya silaturahmi itu membawa rezeki. Kami ingin buktikan, jika kami tidak hanya datang saat mau pemilu saja, atau saat butuhnya saja. Tapi saat-saat seperti ini, kami juga datang silaturahmi," katanya.

Baca juga: Gubernur Khofifah Resmikan Sarana Fasilitas Penunjang SMAN Taruna Madan

Dia menambahkan, pileg mendatang pihaknya mentarget adanya penambahan kursi di DPR-RI, DPR Provinsi atau DPRD Kabupaten Pasuruan. "Dengan memaksimalkan berbagai program dari tingkat pusat, provinsi atau kabupaten bisa memberikan manfaat bagi masyarakat," ujarnya. 

Anggota DPR RI dapil Jatim II Pasuruan-Probolinggo (Paspro), Moh Haerul Amri menyebutkan, bersama seniornya Aminurokhman di DPR RI akan berkolaborasi untuk memperjuanhkan hak-hak masyarakat.

"Kakak Amin adalah senior saya, bersama beliau kami bukan rival. Kami berkolaborasi memperjuangkan hak masyarakat, makanya ibarat dapat kue, pasti akan kami bagikan merata. Semuanya akan dapat," lanjutnya.

Baca juga: MPM Honda Jatim Dukung Program HELMON Polres Pasuruan

Terpisah, Anggota DPR RI dapil jatim II Pasuruan-Probolinggo (Paspro), Aminurokhman juga mengatakan hal yang sama. Dia menyebut semua kader NasDem adalah partner bukan musuh.

"Mari sambung rasa, memperkuat partai NasDem agar di 2024 mendatang NasDem bisa menjadi finalis. Mari berkomitmen bersama untuk memperjuangkan hak-hak masyarakat bersama Partai NasDem," pungkas dia. (nul)

Editor : Redaksi

Lowongan & Karir
Berita Populer
Berita Terbaru