Raih Penghargaan Daerah Peduli Iklim Investasi, Gubernur Khofifah: Bukti Jatim Jadi Idola dan Magnet Investor

Reporter : Wahyudi
Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, menerima penghargaan bergengsi Daerah Peduli Iklim Investasi dari KompasTV.

KLIKJATIM.Com | Surabaya – Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, menerima penghargaan bergengsi Daerah Peduli Iklim Investasi dari KompasTV. Penghargaan ini diberikan pada malam puncak perayaan ulang tahun ke-14 KompasTV bertajuk "Harmones14" di Jakarta, minggu lalu.

Jawa Timur dinilai berhasil menciptakan iklim investasi yang kondusif, yang berujung pada pertumbuhan ekonomi yang mengesankan.

Baca juga: Kepergok di Sawah, Residivis Curanmor di Jember Babak Belur Dihajar Massa

Penghargaan tersebut diterima oleh Kepala Bappeda Provinsi Jawa Timur, Mohammad Yasin, yang mewakili Gubernur Khofifah. Jawa Timur bersanding dengan tiga provinsi lain: Banten, DKI Jakarta, dan Sulawesi Tengah, yang juga menerima penghargaan serupa.

Baca Juga : Misi Dagang Jatim di Kalsel Cetak Rekor Rp 1,66 Triliun, Khofifah: Bukti Sinergi Daerah Menguatkan Ekonomi Nasional
Gubernur Khofifah, melalui siaran pers, menyampaikan rasa syukurnya. Ia menegaskan bahwa penghargaan ini merupakan hasil kolaborasi dari seluruh elemen di Jawa Timur.

"Alhamdulillah, apresiasi ini adalah bukti nyata kerja bersama antara Pemprov, kabupaten/kota, dunia usaha, akademisi, serta masyarakat Jawa Timur. Semua bergerak dalam satu semangat menjadikan Jatim sebagai idola sekaligus magnet investasi nasional,” ujarnya.

Baca juga: Gangguan IndiHome Lumpuhkan Akses Internet di Sejumlah Daerah

Khofifah menjelaskan bahwa penghargaan ini sejalan dengan data makroekonomi yang menunjukkan efisiensi iklim usaha di Jawa Timur. Ia menyoroti angka Incremental Capital Output Ratio (ICOR) Jatim tahun 2024 yang tercatat sebesar 5,65, lebih rendah dari rata-rata nasional 6,47.

“Artinya, berinvestasi di Jawa Timur lebih efisien dibanding daerah lain di Indonesia. Dengan modal yang sama, hasilnya bisa lebih optimal,” tegasnya.

Baca Juga : Khofifah Komitmen Perkuat Konektivitas Laut, Udara dan Darat di Jatim
Capaian ini juga didukung oleh realisasi investasi yang terus meningkat. Pada tahun 2024, realisasi investasi Jawa Timur mencapai Rp147,3 triliun, meningkat dari tahun sebelumnya. Bahkan, hingga semester I tahun 2025, investasi yang masuk sudah mencapai Rp74,7 triliun. Sektor yang paling diminati adalah industri pengolahan, perdagangan, perumahan, dan transportasi, dengan kontribusi terbesar datang dari wilayah Surabaya Raya.

Baca juga: Kejar Laba, AKRA Siapkan Capex Rp 1,2 Triliun untuk Ekspansi Terminal dan Logistik

Khofifah menegaskan peran vital investasi dalam penguatan ekonomi daerah, penciptaan lapangan kerja, dan pemerataan pembangunan. Oleh karena itu, Pemprov Jatim akan terus berupaya meningkatkan layanan perizinan, mengembangkan infrastruktur, dan memperbaiki kualitas SDM.

"Kami ingin setiap investasi yang masuk benar-benar memberi manfaat nyata bagi kesejahteraan masyarakat Jawa Timur,” pungkasnya.

Baca Juga : Perkuat Kolaborasi Ekonomi dan Persaudaraan, Gubernur Khofifah Bertemu Warga Kalsel Asal Jatim
Di akhir pernyataannya, Khofifah memberikan apresiasi kepada KompasTV karena telah memberikan penghargaan yang memotivasi daerah-daerah untuk terus berinovasi. Ia berharap momentum ini dapat memperkuat optimisme dalam membangun Indonesia yang lebih maju dan sejahtera. (yud) 

Editor : Wahyudi

Lowongan & Karir
Berita Populer
Berita Terbaru