Polisi di Madiun Kena Prank, 'Semoga Bermanfaat Bagi yang Membutuhkan'

klikjatim.com

KLIKJATIM.Com | Madiun--Tim Gegana Polda Jatim dan Polres Madiun ternyata kena prank. Benda yang sempat dicurigai berbahaya ternyata hanya kardus mie instan.

[irp]

Baca juga: Pasca OTT Wali Kota Madiun, KPK Periksa Sekda dan Pejabat Lainnya

Di kardus tersebut terdapat tulisan 'semoga bermanfaat bagi yang membutuhkan'. Kardus di bungkus rapi dengan lakban hitam.

"Sudah kami bawa ke Polres Madiun. Tapi belum dibuka," kata Kapolres Madiun, AKBP Jury Leonard Siahaan, Minggu (5/9/2021).

Kapolsek Mejayan, AKP Susworo menambahkan, awalnya memang ada laporan dari warga. Menurutnya warga tersebut akan mengambil uang di ATM yang berada di komplek Kantor Kemenag. 

"Saat mau ambil itu malah ada kardus. Ndak jadi ambil uang, warga melaporkan. Jam 03.00 wib dini hari," terangnya. 

Baca juga: Siswa Sekolah Rakyat Jember Gempar! Ular King Koros Sepanjang 2 Meter Sembunyi di Selokan Sekolah

Dia mengaku anggota Polres Madiun  sudah ke lokasi sekitar pukul 05.30 WIB. Baru kemudian menyusul tim Gegana dari Brimob Polda Jatim. 

"Evakuasi baru selesai sekitar pukul 09.00 WIB. Tim Gegana mengamankan. Dan sekitar lokasi juga disetrilkan oleh petugas dari warga yang ingin melihat," pungkasnya. 

Sebelumnya, temuan kardus di sebuah ruko samping Kantor Kementrian Agama (Kemenag) Kabupaten Madiun, membuat geger warga sekitar. Lalu lintas Jalan Raya Surabaya-Madiun, Kecamatan Caruban, Kabupaten Madiun pun ramai akibat temuan tersebut.

Baca juga: HUT ke-16 Klinik Mata KMU, Wabup Dirham Dorong Kolaborasi Perluas Akses Kesehatan Mata yang Inklusif

"Ada sebuah kardus mencurigakan. Sekitar pukul 03.00 dini hari tadi warga laporan," ujar Kapolres Madiun AKBP Jury Leonard Siahaan, Minggu (5/9/2021).

Menurut Leonard, Tim Polsek Mejayan dan Polres Madiun yang turun ke lokasi segera memasang garis polisi begitu menerima laporan, agar tidak menjadi tontonan warga.(mkr)

Editor : Fauzy Ahmad

Lowongan & Karir
Berita Populer
Berita Terbaru