Viral,  Video Jembatan Ngujang Satu Tulungagung Terbakar

Reporter : Iman - klikjatim.com

Foto tangkapan layar terlihat kepulan asap berwarna putih yang muncul di sisi sebelah selatan Jembatan Ngujang 1 Tulungagung

KLIKJATIM.Com | Tulungagung – Warga Tulungagung dihebohkan dengan beredarnya potongan video yang viral melalui whatsapp group, pada Jumat (27/05/2022) sore tadi, dalam video tersebut nampak kepulan asap berwarna putih yang muncul di sisi sebelah selatan jembatan ngujang satu.

Akibatnya pengguna jalan terganggu, bahkan ada yang harus memutar arah karena kejadian tersebut.

Kapolsek Kedungwaru, AKP Edy SA mengatakan,  kebakaran sempat mengganggu perjalanan pengguna jalan yang melintas di jembatan Ngujang satu namun kini kebakaran telah dipadamkan.

Edy memastikan tidak ada unsur sabotase dalam peristiwa kebakaran yang terjadi di jembatan ngujang satu tersebut, kebakaran diduga terjadi karena tumpukan pakaian bekas milik gelandangan yang selama ini tinggal di lokasi tersebut.

“Tidak ada unsur sabotase, jadi selama ini ada gelandangan yang menginap dibawah jembatan dan barang barangnya itu yang terbakar,”ujarnya pada Jumat (27/05/2022).

Edy menyebut, sejumlah saksi di lokasi kejadian menjelaskan jika selama ini ada beberapa gelandangan yang tinggal di lokasi pondasi jembatan ngujang satu tersebut, sehingga beberapa barang seperti baju bekas dan kardus bekas menumpuk di lokasi tersebut, namun sejak sebulan terakhir para gelandangan tersebut sudah tidak nampak dan tidak diketahui keberadaanya.

“Tapi mereka ini sudah tidak ada sejak sebulan yang lalu, jadi tadi pas terbakar ya ndak ada orangnya,”ucap Edy.

Edy menyebut, dugaan sementara ada orang yang sengaja membakar barang barang tersebut dengan harapan bisa membersihkan tempat tersebut, namun malah menimbulkan kepulan asap putih di lokasi tersebut dan mengganggu lalu lintas.

Selanjutnya menurut Edy, anggota Polsek Kedungwaru dan dibantu warga setempat membersihkan dan membuang barang barang yang ada di lokasi tersebut, agar tidak menimbulkan kasus serupa di kemudian hari.

Edy memastikan, akibat kobaran api tersebut tidak ada fasilitas umum, seperti kabel hingga peralatan lainnya di sekitar jembatan yang terbakar, sebab api berkobar di bagian bawah jembatan.

“Tidak ada kabel maupun pondasi jembatan yang rusak,  semua aman,”  jelasnya. (ris)