Satgas Covid-19 Cerme Mulai Distribusikan Vitamin Bagi Warga, Kasus di Gedangkulut Membaik

Reporter : Miftahul Faiz - klikjatim.com

Camat Cerme, Suyono memberikan vitamin kepada warga secara simbolis di Pendopo Kecamatan Cerme, Gresik. (Faiz/klikjatim.com)

KLIKJATIM.Com | Gresik — Penyaluran vitamin bagi warga yang menjalani isolasi mandiri (IsoMan) terus dilakukan Satgas Penanganan dan Percepatan Covid-19 Kabupaten Gresik. Kali ini di Wilayah Kecamatan Cerme, vitamin dibagikan kepada 66 warga di wilayah setempat yang menjalani IsoMan.

[irp]

Camat Cerme, Suyono mengatakan, vitamin untuk warga yang IsoMan ini telah diterima dari Pemkab Gresik. Dan sekarang mulai disalurkan dari kecamatan kepada Satgas Covid-19 di tingkat desa. “Kami salurkan ke Satgas Desa se Kecamatan Cerme secara simbolis di Pendopo Cerme,” ungkap Suyono, Jumat (9/7/2021).

Selain penyerahan secara simbolis di Pendopo, lanjut dia, jajaran Forkopimcam Cerme juga turun dan memberikan vitamin secara langsung ke salah satu rumah warga di Cerme Kidul.

Dengan adanya pembagian vitamin ini diharapkan bisa meringankan beban keluarga yang menjalani IsoMan. “Semoga tren kenaikan pasien positif Covid-19 juga turun di Wilayah Cerme,” ujarnya.

Adapun diketahui untuk Wilayah Cerme, tepatnya Dusun Sawahan, Desa Gedangkulut yang sebelumnya menerapkan lockdown kini sudah dibuka kembali. “Sudah tidak lockdown, tinggal empat warga yang positif Covid-19 dan sekarang dalam keadaan membaik, tinggal nunggu surat sehat dari Puskesmas,” imbuhnya. (nul)