KLIKJATIM.com | Surabaya – Penggunaan gadget di kalangan pelajar, bahkan anak-anak sudah hampir merata. Agar bijak dalam pemanfaatan, mahasiswa Universitas Wijaya Putra (UWP) Surabaya yang melakukan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Desa Bandingan Sumurwelut, Kecamatan Lakarsantri, Surabaya, menyelenggarakan kampung belajar.
Fokusnya adalah pemanfaatan internet positif dan aplikasi belajar. “Program ini untuk mengarahkan anak-anak. Karena saat ini banyak anak kecil yang terlalu lama menggunakan gadget, tapi kurang dapat manfaatnya,” terang Ketua Ketua Kelompok IV, Saiful Irfan, Senin (29/7/2019).
[irp]
Diakuinya, saat ini kebanyakan anak-anak menghabiskan waktu untuk bermain game. Karena itu harus diubah dengan penggabungan konsep agar lebih bermanfaat.
Salah satunya mulai dikenalkan pembelajaran malalui permainan. Walaupun tidak mudah karena butuh proses, tapi ada keceriaan tersendiri bagi anak-anak. Mereka juga lebih bersemangat.
Kata Saiful, program ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian terhadap anak-anak, yang masih duduk di bangku Sekolah Dasar (SD). “Semoga program ini benar-benar memberikan manfaat untuk mereka,” harapnya.
[irp]
Sementara itu, Ketua RW 3 Desa Bandingan Sumurwelut, Eko Wahyudi mengaku, sangat berterima kasih terkait adanya program bimbingan belajar tersebut. Kegiatan ini diharapkan berdampak positif, sekaligus dapat membantu anak-anak di desa.
“Sehingga mereka nanti bisa menjadi anak yang cerdas dan bermanfaat bagi nusa dan bangsa,” imbuhnya. (nk/roh)