KLIKJATIM.Com | Jember – Calon Gubernur Jatim nomor urut 03 Tri Rismaharini (Risma) datang ke Jember untuk safari politiknya. Dalam kesempatannya datang ke Jember, perempuan mantan Walikota Surabaya dan Mensos Era Jokowi ini menyapa Nelayan, Petani, Pelaku UMKM, dan Gen Z.
Perempuan yang akrab disapa Risma ini menawarkan solusi akses jalur transportasi cepat untuk membantu progres roda ekonomi di daerah, termasuk diantaranya Risma juga akan mengupayakan jalur terowongan.
Akses jalur cepat itu menurut Risma akan memangkas waktu dan biaya untuk melakukan perjalanan. Juga dinilai memberikan solusi tepat, untuk memisahkan jalur transportasi barang dengan jalur umum sehingga akses transportasi untuk usaha dapat lebih aman bagi masyarakat di daerah.
Di Jember Risma berkunjung ke wilayah Kecamatan Puger, dan Rambipuji. Menyapa masyarakat yang berprofesi sebagai petani, nelayan, dan pelaku UMKM.
Untuk di wilayah Kota Jember, Risma menyapa Gen Z di Chord Cafe. Berdiskusi santai dengan kalangan Gen Z, memberikan motivasi dan menyampaikan gagasannya solusi jalur transportasi cepat itu.
“Kita tadi datang menemui nelayan ada beberapa permasalahan yang dihadapi, di antaranya soal jalur kapal untuk berlabuh. Kemudian masalah manajemen dalam pengelolaan angkutan yang terlalu jauh, sehingga banyak ikan yang rusak. Sehingga nilainya atau harganya menjadi jatuh, kemudian juga masalah operasional untuk kehidupan mereka,” kata Risma saat dikonfirmasi sejumlah wartawan, Jumat 25 Oktober 2024 petang.
Kendala yang dialami nelayan, petani, pelaku UMKM, dan Gen Z, menurutnya sama, yakni soal jalur transportasi yang menjadi persoalan terganggunya roda ekonomi.
“Soal Jalur Tol menjadi mix and match (persoalan atau kendala) yang dialami para sopir truk barang (ekspedisi). Sehingga mereka hanya berjalan di jalur bawah (luar Tol),” katanya.
“Tapi masalahnya hal ini sangat berbahaya, karena berpapasan dengan (kendaraan kecil) seperti motor, becak, pejalan kaki, angkutan pribadi, maupun mobil. Sehingga kita memikirkan, nantinya jika saya diizinkan Allah menjadi Gubernur Jatim. Untuk nantinya bisa membuat jalan yang bisa memisahkan antara angkutan barang dengan angkutan manusia,” sambungnya.